Halaman

Selasa, 29 Maret 2016

Sistem Instalasi Listrik 3 phase

Panel listrik di medan  listrik 3 phase
pembagian sistem instalasi listrik 3 phase

 Instalasi listrik 3 phase yang di berikan PLN kepada konsumen yang membutuhkan daya besar  selalu dengan sistem 4 kawat yang tentunya 4 kawat tersebut terdiri dari 3 line phase dan 1 line Netral. Berdasarkan standarisasi simbol indonesia maka 3 line phase tersebut di urutkan dengan notasi R, S dan T sedangkan 1 line Netral di beri notasi dengan N. 

Lalu bagaimana seharusnya jaringan instalasi listrik 3 phase tersebut direncanakan agar dapat dimanfaatkan untuk melayani komponen atau peralatan sesuai dengan kemampuan peralatan listrik, sebagaimana kita ketahui bahwa sistem instalasi listrik 3 phase yang di berikan PLN kepada konsumen dengan besar tegangan antar phase adalah sebesar 380 Volt dan antara pahse ke Netral adalah sebesar 220 Volt.

Jika jaringan instalasi listrik 3 phase yang kita harapkan untuk memenuhi keperluan listrik di rumah kita yang mungkin juga terdapat usaha home industri dengan menggunakan peralatan listrik 3 phase maka setidaknya listrik 3 phase tersebut direncanakan agar dapat di bagi dengan seimbang antara listrik untuk kebutuhan rumah dan listrik untuk kebutuhan usaha home industri dengan alasan jika terjadi gangguan dari salah satunya tidak akan mengganggu listrik yang lainnya.

Untuk persoalan yang seperti ini maka jaringan harus dibagi menjadi 2 kelompok meskipun pembagian instalasi listrik 3 phase nya berada dalam 1 panel agar lebih irit. Mudah mudahan dari ilustrasi gambar berikut ini mungkin akan memberi gambaran bagi yang awam dengan sistem listrik 3 phasa dan bagaimana merencanakan pembagian instalasi listrik 3 phase nya agar dapat dimanfaatkan dengan benar.

Untuk selanjutnya jika anda merencanakan untuk menambah daya listrik menjadi sistem instalasi listrik 3 phase tinggal minta direncanakan kepada instalatir nya agar di bagi pembebanan nya dengan seimbang.dan biasanya pembagian instalasi dengan PANEL LISTRIK Saya rasa cukup pembahasan kali ini mudah mudahan bermanfaat

tags.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar